UNGGAH-UNGGAHAN ADAT BONOKELING


Merupakan upacara tradisional yang dilaksanakan di makam Bonokeling desa Pekuncen Jatilawang pada setiap bulan Sadran satu minggu sebelum datangnya bulan puasa.

Mereka yang datang untuk mengadakan selamatan, biasanya membawa binatang peliharaan seperti kambing atau sapi untuk dimasak secara massal yang disebut “ Becek “, yaitu masakan sejenis gulai yang disajikan bersama nasi tumpeng. Seiring prosesi masak massal dimulai prosesi “ Unggah-unggahan “ dengan berjalan menuju makam Bonokeling yang dipimpin oleh seorang juru makam

0 Response to "UNGGAH-UNGGAHAN ADAT BONOKELING"

Post a Comment